RSS : Articles / Comments


Kesan dan Pesan Pengelola Blok

1:41 AM, Posted by D 0204 YA, No Comment

Manfaat Utama blok ini adalah menampung informasi dari Yayasan Amallillah Pusat, yang didapat dari pengurus pusat atau sesama pengurus daerah atau simpatisan lainnya.
Tujuannya adalah agar pengurus YA daerah dapat mengikuti perkembangan, masalah dan kemunduran urusan YA Pusat.
Sesungguhnya informasi YA Pusat itu sangat sulit didapat, yang sangat sering sampai kepengurus di daerah adalah berita yang sudah dibelokan untuk kepentingan tertentu.
Sehingga pengurus daerah berjatuhan menjadi korban.
Mencari uang hanya untuk menyetor kepengurus pusat, sampai-sampai kebutuhan dapur terbengkalai.
Harta habis dijual untuk mengisi setoran.
Utang numpuk.
Rumah tangga berantakan.
Pengurus daerah sangat memerlukan informasi akurat, tetapi tidak ditemukan, sehingga dibukalah blok ini agar semua berita yang masuk dari Bapak Ibu teman-teman dipelajari, disaring, dicari kebenarannya.
Jadi berita yang masuk dalam blok ini tidak bisa diserap begitu saja, tetapi sebatas masukan untuk dipelajari.
Kenyataan Bapak RASR pada tanggal 31 Desember 2008 dalam pidato di depan umum di Pantai Pangandaraan bernjanji merealisasikan dana 40 dan 99 hari sejak 1 Januari 2009, tetapi gagal.
Sampai saat ini sudah ada dua puluhan lebih para penanggap blok ini.
Pertama pengelola blok sangat berterima kasih sudah memberikan tanggapan dan ikut prihatin atas masalah YA ini. Saya yakin teman-teman juga ikut merasakan sakit, pahit dan getirnya perjuangan di YA, yang namanya sumpah serapah sudah melampaui batas.
Oleh karena itu pengelola blok berpesan sesuai tulisan diawal blok ini.
1. Blok ini tidak menerima sumpah serapah, karena itu perbuatan murtat.
2. Yang diharapkan adalah kritik, saran membangun untuk kebaikan bersama.
3. Jalan keluar atas masalah yang dihadapi YA.
Sampai tujuan mulia YA mengentaskan kemiskinan sudah 12 tahun ini berbalik 180 derajat memiskinkan rakyat Indonesia dan memperparah masalah saja akibat tidak keluarnya dana yang dijanjikan.
Berita YA biasanya berbentuk sms, kalau ada tolong kirim ke nomor : 081251531317, untuk dimasukan ke blok ini dengan syarat menyertakan nama, dari mana dan nomor HPpengirim sms asal. Jadi kelihatan tanggung jawabnya atas berita walaupun tidak sepenuhnya benar, tetapi dapat membantu melegakan hati pengurus di daerah.

No Comment